Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2024 di Pekanbaru: Seruan Bersama untuk Melawan Narkoba

  • Posted by Admin |
  • Rabu 26 Juni 2024 14:16:08 377 Dilihat Berita

Pada tanggal 26 Juni 2024, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, menjadi tuan rumah peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang diselenggarakan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN). Riau, yang dikenal sebagai salah satu gerbang utama peredaran narkoba di Indonesia, menjadi lokasi yang strategis untuk menggelar acara yang bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya narkoba.

 

Acara yang diadakan di ball room hotel SKA Co Ex Kota Pekanbaru ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting di Raiu, termasuk Kepala BNN RI, Bapak Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si. dan istri, Penjabat (Pj.) Gubernur Riau, SF. Hariyanto, Kapolda Riau Irjen Pol. Muhammad Iqbal, serta Kepala BNN Riau. Selain itu, para pejabat daerah tingkat provinsi dan kabupaten/kota di Riau juga turut hadir, menunjukkan dukungan penuh mereka terhadap upaya pemberantasan narkoba.

 

Selengkapnya